• Kamis, 30 Agustus 2018

    makalah bunga puring


    http://zipansion.com/2NLjP
    1.Deskripsi Puring

    Puring (Codiaeum variegatum), puding, atau kroton adalah tanaman hias pekarangan populer berbentuk perdu dengan bentuk dan warna daun yang sangat bervariasi. Beragam kultivar telah dikembangkan dengan variasi warna dari hijau, kuning, jingga, merah, ungu, serta campurannya.

    2.Ciri-Ciri
    Ciri tumbuhan puring :
    1. berbentuk perdu
    2. warna dan bentuk daun bervariasi
    3. bentuk daun antara lain : memanjang, oval, tepi bergelombang, helainya yang "terputus-putus"
    4. batangnya menghasilkan lateks berwarna putih pekat dan lengket.
    Tanaman puring adalah salah satu kelompok tanaman hias.Tanaman puring memiliki bermacam-macam jenis.Tiap jenisnya memiliki cirri-ciri yang berbeda. Salah satu yang dapat kita lihat perbedaannya adalah pada daunnya. Ada berbagai macam tipe daun pada puring.Diantaranya ada yang daunnya panjang, bulat, oval, lebar, sirip ikan dan ada juga yang berdaun trisula. Disini saya akan membahas beberapa macam puring yang berdaun trisula.
    3.    Cara menanam Puring
    Cara menanam Puring yang baik ialah
    1.        Syarat media tumbuh.
    Media tumbuh yang baik harus mampu mengikat dan menyimpan air dan hara dengan baik, memiliki sistem sanitasi, aerasi dan drainase yang baik, sehingga tidak menjadi sumber penyakit dan bersifat tahan lama. Jangan sampai kondisi media tanam tersebut terlalu lembab.Komposisi media tumbuh puring bisa terdiri atas tanah merah, humus daun, sekam bakar, pupuk kandang dan bambu.



    2.     Penyiraman.
    Puring akan tumbuh baik bila kebutuhan air tercukupi. Penyiraman dilakukan satu kali sehari, pagi atau sore jika kondisi panas, atau dua hari sekali jika kondisi hujan, atau jangan disiram jika kondisi media masih basah. Kelebihan air bisa menyebabkan akar busuk yang ditandai dengan rontoknya daun-daun muda.
    3.    Pencahayaan.
               Cahaya dianggap mampu membuat warna puring menjadi lebih cerah. Puring yang kurang cahaya warnanya akan memudar. Oleh karena itu, ada baiknya pemilik tanaman memenuhi kebutuhan tanaman ini akan cahaya matahari secukupnya. Bila puring dijadikan tanaman hias indoor, setiap sepekan sekali puring dikeluarkan agar kebutuhan akan panas atau cahaya matahari bisa tercukupi.
    4.     Pemupukan.
                 Pemupukan bisa dilakukan melalui akar atau daun, setiap tiga bulan sekali. Pemupukan melalui akar dengan cara disiram atau ditabur di atas media sedangkan pemupukan melalui daun dengan penyemprotan. Dosis yang digunakan disesuaikan dengan jenis pupuk. Saat melakukan pemupukan, ada baiknya juga disertai dengan penggantian media tanam
     Cara menanam puring baik ditanam di media tanah langsung, akan tetapi bisa juga di dalam pot. Untuk menanam di dalam pot, sebaiknya menggunakan campuran tanah, humus, dan pasir dengan perbandingan 1 : 1 : 1. Kemudian, masukan bibit pada pot yang sudah diisi dengan media tanam tadi. Puring jika sering dipangkas akan cepat lebat dan kelihatan indah menarik, dan perawatan puring sangat mudah cukup dengan menyiramnya setiap hari. Puring dapat dikembang biakan dengan cara di stek dan di cangkok.
    Untuk menanam puring tumbuh subur,anda harus menanam tanaman hias ini di tempat yang terjangkau matahari.jika kekurangan cahaya matahari,daun puring sebagai daya tarik utama akan berwarna hijau saja tanpa warna-warna seperti biasa.


    Untuk Lebih Lengkap
    Cara Download :
    1. Klik Link/ Tulisan Download
    2. Anda akan menemukan halaman baru adf.ly/
    3. Klik pojok kanan atas Skip.
    4. Kini anda bisa Download  Gratis

    Artikel Terkait:

    0 komentar:

    Posting Komentar

    >